MediumPos
Untuk Ummat Kami Sampaikan

Pj Wako & Setdako Pekanbaru Hadiri Pergantian Tahun Baru Imlek

MP, PEKANBARU – Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun didampingi Pj Sekretaris Daerah Kota (Setdako) Indra Pomi Nasution menghadiri detik detik pergantian Tahun Baru Imlek 2574/2023, Sabtu (21/1/2023) malam.

Perayaan Tahun Baru Imlek itu dipusatkan di Jalan Karet atau dikenal dengan sebutan Kawasan Melayu Tionghoa Kota Pekanbaru.

Kehadiran Pj Walikota (Wako) dan rombongan ini disambut hangat Ketua Imlek Bersama Pekanbaru 2574/2023, Stephen Sanjaya dan pengurus lainnya. Perayaan Tahun Baru Imlek ditandai dengan Pesta Kembang Api.

Dalam sambutannya, Pj Wako yang akrab disapa Uun ini mengajak suku Tionghoa untuk bersinergi membangun Pekanbaru, terutama sektor perekonomian.

Dia juga mengajak warga Tionghoa Pekanbaru untuk saling menghargai keberagaman yang ada, sehingga terwujud kota yang nyaman, tentram dans sejahtera.

“Saya sudah mengikrarkan kepada Forum Pembauran Kebangsaan bahwa di mana bumi dipijak di situ langit di junjung. Hari ini, ada 78 suku di Pekanbaru,” ucapnya.

Di kesempatan sama, Stephen Sanjaya mengucapkan terima kasih kepada Pj Wako dan rombongan yang sudah meluangkan waktu untuk berbagi kebahagiaan di malam pergantian tahun baru Imlek.

‘’Terimakasih juga kepada warga yang sudah datang dalam perayaan malam pergantian Imlek Tahun 2574/2023. Saat pukul 00.00 WIB nanti kami akan menyalakan kembang api,’’ kata Ketua Panitia lmlek Bersama sekaligus Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau ini.

Sebelumnya, kepada Medium Pos, Stephen mengungkapkan meski 2 tahun vakum tidak ada acara di Jalan Karet ini, namun tahun ini diselenggarakan lagi dengan kesederhanaan.

Tidak ada Bazar yang sebelum pandemi Covid-19 diadakan selama sepekan menyambut Tahun Baru Imlek.

Namun kegiatan kegiatan bakti sosial (baksos) diinisiasi PSMTI Riau tetap berjalan. Seperti penyaluran Paket Imlek untuk warga suku Tionghoa, pengobatan gratis untuk masyarakat Kota Pekanbaru sudah diselenggarakan.

Untuk kegiatan baksos ini, kata Stephen, tidak hanya pada momen Tahun Baru Imlek, tetapi di perayaan lainnya, seperti menjelang puasa dan Lebaran, Natal dan Tahun Baru serta perayaan keagamaan lainnya tetap rutin diadakan. * (DW Baswir)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.