MediumPos
Untuk Ummat Kami Sampaikan

FPK & PSMTI Riau Gelar Baksos Donor Darah

- Pekanbaru Butuh 6.000 Kantong Darah

MP, PEKANBARU – Setiap bulannya, Kota Pekanbaru membutuhkan 6.000 kantong darah. Artinya, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru harus mendapatkan minimal 200 kantong dari para pendonor.

Demikian diungkapkan Abdul Jamal, Ketua PMI Kota Pekanbaru kepada wartawan di sela sela kegiatan bakti sosial (baksos) donor darah yang diadakan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) dan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau di salah satu mall, dua hari berturut, Sabtu (17/06/2023) dan Minggu (18/06/2023).

”Oleh sebab itu kita mendukung setiap kegiatan paguyuban paguyuban termasuk hari ini, paguyuban Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK, Red) ini,” ucapnya.

Jamal yang juga Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Pekanbaru menambahkan, kantong kantong darah yang dikumpulkan oleh FPK Provinsi Riau ini nanti akan disalurkan kepada 23 rumah sakit (RS) yang ada.

Ditambahkan Ketua PMI Kota Pekanbaru, untuk memenuhi kebutuhan darah itu, pihaknya bekerjasama dengan paguyuban, organisasi masyarakat maupun stake holder menggelar minimal di 3 titik.

”Untuk donor darah, kita dari PMI Kota Pekanbaru itu gratis. Jadi silahkan nanti paguyuban atau organisasi yang menyiapkan tempat dan orangnya. Kalau yang lain lainnya (yang menyediakan, Red), kami dari PMI,” pungkasnya.

Ketua Panitia Baksos Donor Darah FPK & PSMTI Riau, Widodo sangat berterimakasih kepada masyarakat Kota Pekanbaru yang telah datang dan mendonorkan darah mereka.

Disebutkannya, baksos donor darah ini diselenggarakan selama dua hari, Sabtu dan Minggu.

”Di hari pertama, antusias warga masyarakat sangat tinggi. Dari 440 yang mendaftar (untuk donorkan darah, Red), kita mendapatkan 425 kantong darah yang siap untuk didistribusikan ke masyarakat. Artinya, dari 300 kantong darah yang ditargetkan, ini sudah melebihi,” tuturnya.

Diakui Widodo, untuk menarik warga datang dan mendonorkan darah mereka, pihaknya menyiapkan beberapa hadiah undian atau door prize.

Di hari pertama, pihak panitia hanya menyiapkan 375 kupon, sehingga pendonor ada yang tidak kebagian.

Namun panitia Baksos Donor Darah FPK & PSMTI Riau sudah mengantisipasi tersedianya door prize untuk hari ini.

Menurut Widodo, hadiah utama berupa kulkas, belum ada pemenangnya, sehingga masih ada peluang bagi para pendonor darah hari kedua ini. * (DW Baswir)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.