MP, PEKANBARU – Guna melancarkan Gerakan Dakwah, baik itu khutbah Jum’at dan masuknya bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Raudhatul Jannah, Perumahan Grio Puspito menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) kerjasama dengan Lembaga Dakwah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ittihadul Muballighin Kota Pekanbaru.
MoU ini langsung ditandatangani Ketum Masjid Raudhatul Jannah Muhammad Nasir, ST disaksikan Sekretaris, Furqon S. Pd dan Bendahara, Sunardi ST, Ketua Bidang Pendanaan Sulhadi serta gharin masjid, Tajri.
”Alhamdulillah hari ini kami pengurus Masjid Raudhatul Jannah, sudah melakukan MoU dengan Pengurus DPD IM Kota Pekanbaru, dengan harapan agar pengurus DPD IM dapat mengutus Muballigh setiap Jum’at dan pada bulan sucri Ramadhan nanti,” ucap Muhammad Nasir. ST, Jum’at (10/1/2025).
Lebih lanjut dikatakan Muhammad Nasir mengatakan, kedepannya kerjasama ini juga membina Remaja Masjid Raudhatul Jannah.
”Insha Allah kami akan membentuk Pengurus Remaja Masjid untuk pelatihan anak-anak dan remaja kita mendapatkan pencerahan pengetahuan ilmu Agama Islam,” ungkapnya.
Sementara itu, usai penandatanganan MoU kerjasama itu, Sekretaris DPD Ittihadul Muballighin Kota Pekanbaru Ustadz Sarwan berharap dengan adanya Mou ini, pihaknya akan memberikan dakwah yang terbaik.
”Tentu kami akan mengutus Mubaligh yang berkompeten untuk mengisi jadwal yang ada,” pungkasnya.
Penandatanganan MoU ini ditutup dengan foto bersama Pengurus Masjid RJ dan Pengurus DPD IM Kota Pekanbaru. * (rls/Marden)