MP, PEKANBARU – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Pekanbaru diminta segera melakukan normalisasi anak sungai di Kelurahan Mentangor dan Pebatuan.
Permintaan itu disampaikan Ketua KNPI Kulim Rahmat Handayani kepada wartawan di sela sela peninjauan banjir, Kamis (22/12/22).
Saat meninjau banjir itu, Rahmat bersama sama dengan Lurah Mentagor Bismihayati.SH, Ketua RT 02 Sucipto dan Pemuda setempat Tri Yuristio.
Dikatakannya, curah hujan yang cukup tinggi tengah malam tadi menyebabkan air meluap dari anak sungai yang melewati pemukiman warga masuk ke rumah warga, Seperti yang terjadi di jalan Amal RT 02 /RW 06 Kelurahan Mentagor dan di Kelurahan Pebatuan RW 10 jalan Daru-daru Kecamatan Kulim.
Penyebab luapan air dari parit induk dikarenakan oleh mendangkalnya parit yang melewati perumahan warga dan disebabkan oleh curah hujan yang tinggi pada bulan Desember ini.
Ditambah lagi, tampak di lokasi parit sudah mulai mendangkal dan sebagian badan parit juga sudah ada yang pecah.
Kondisi ini dibenarkan Sucipto, ketua RT setempat. Oleh karenanya, dia memohon kepada dinas terkait agar parit ini bisa dinormalisasi supaya air mengalir lancar apabila hujan tiba.
Lurah Mentagor Bismihayati menambahkan dirinya akan terus mengusulkan kepada pihak dan dinas terkait segera menormalisasi anak sungai di kawasan tersebut. * (rls/Ryan Frrdinan)